15 Manfaat Jeruk Nipis dan Madu Untuk Kesehatan, Aturan Minum

Fian Erlangga

Membuat minuman dari perasan Jeruk Nipis dicampur Madu bisa memberi banyak manfaat bagi tubuh. Meminum minuman ini secara rutin setiap pagi dan malam hari mampu membuat tubuh terasa lebih segar dan jam tidur nya jadi berkualitas.

Bukan itu saja, manfaat Jeruk Nipis dan Madu bagi kesehatan ada banyak sekali, bahkan para Ibu hamil pun dianjurkan mengkonsumsi minuman sehat ini. Manfaat yang dihasilkan tentu saja tidak lepas dari semua kandungan yang tersimpan di dalam buah Jeruk Nipis dan Madu.

Disini Madu akan berperan sebagai pemanis alami dimana hal tersebut jauh lebih aman dibandingkan pemanis buatan. Kemudian kandungan Vitamin C yang melimpah pada buah Jeruk Nipis juga sudah terbukti mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh hingga mengurangi kadar Kolesterol jahat.

Selain dibuat menjadi minuman, kamu bisa memanfaatkan keduanya untuk membuat masker kulit. Senyawa yang dimiliki Jeruk Nipis maupun Madu sangat efektif untuk menjaga kelembaban dan kesehatan kulit. Melalui beberapa sumber terpercaya, kami berhasil merangkum sederet manfaat Jeruk Nipis dan Madu bagi kesehatan.

Kandungan Jeruk Nipis dan Madu

Kandungan Jeruk Nipis dan Madu
source: dream.co.id

Jeruk Nipis dan Madu merupakan sedikit contoh dari sekian banyak bahan alami yang kaya akan nutrisi bagi tubuh. Oleh karena itu, para ahli gizi dan kesehatan menganjurkan minum air hangat yang sudah dicampur perasan Jeruk Nipis dan Madu untuk menjaga kesehatan tubuh.

Disamping itu, kandungan yang tersimpan di dalam keduanya juga mampu menjadi obat batuk buat Anak. Meskipun saat ini ada banyak obat batuk Anak di Apotek, kamu bisa mencoba memberikan minuman dari Jeruk Nipis campur Madu guna meredakan batuk Anak.

Seperti kami sebutkan di atas bahwa setiap manfaat yang diberikan oleh Madu serta Jeruk Nipis tidak lepas dari peranan kandungan di dalamnya. Berikut adalah daftar kandungan nutrisi yang dimiliki Madu dan Jeruk Nipis:

Jeruk Nipis

Berdasarkan penelitian, pada setiap 100 gram Jeruk Nipis terkandung:

  • Vitamin 27 mg
  • Kalsium 40 mg
  • Fosfor 22 mg
  • Karbohidrat 12,4 gram
  • Vitamin B1 0,04 mg
  • Zat Besi 0,6 mg
  • Lemak 0,1 gram
  • Kalori 37 kkal
  • Protein 0,8 gram
  • Air 86 gram

Madu

Sedangkan jumlah kandungan untuk Madu jauh lebih banyak daripada Jeruk Nipis. Oleh karena itu, manfaat Jeruk Nipis akan jauh lebih maksimal jika dicampur dengan cairan Madu. Berikut adalah daftar kandungan yang terdapat pada Madu murni:

  • Kalori
  • Karbohidrat
  • Gula Fruktosa
  • Sukrosa
  • Dekstrim Karbohidrat
  • Vitamin
  • Mineral
  • Enzim
  • Asam Glikolat
  • Asam Format
  • Asam Laktat
  • Asam Sitrat
  • Asam Asetat
  • Asam Oksalat
  • Asam Malat
  • Asam Tartarat
  • Laktobasilin
  • Mangan
  • Zat Besi
  • Antioksidan Fenolat

Dari semua kandungan yang tersimpan pada buah Jeruk Nipis maupun Madu, mereka punya khasiat atau manfaat yang berbeda-beda untuk kesehatan. Bahkan, Promil (Program Kehamilan) yang sedang kamu jalani bisa dibantu dengan cara minum air Jeruk Nipis hangat campur Madu di pagi hari.

Manfaat Jeruk Nipis dan Madu

Manfaat Jeruk Nipis dan Madu
source: liputan6.com

Manfaat dari Jeruk Nipis campur Madu bisa dirasakan oleh orang dewasa, Ibu Hamil bahkan untuk Anak. Ketika mencampurkan keduanya dalam membuat minuman, citarasa yang dihasilkan pun sangat nikmat.

Kamu bisa juga menambahkan Es batu supaya lebih segar, bahkan tidak masalah menambahkan beberapa bahan lain seperti Jahe Merah, Serai dan tanaman Herbal lainnya. Hal tersebut bisa menambah khasiat minuman tersebut bagi kesehatan.

Berikut adalah manfaat yang ditawarkan oleh minuman Jeruk Nipis campur Madu untuk kesehatan tenggorokan, Promil, Ibu hamil, Anak bahkan untuk kesehatan wajah jika kamu meminumnya secara rutin di pagi hari dan malam hari sebelum tidur:

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Membantu Menurunkan Berat Badan
source: zaenferdiansyah.blogspot.com

Jika kamu sedang menjalani program Diet, maka sangat disarankan mengkonsumsi Jeruk Nipis dan Madu. Kandungan Serat larut dan Serat tak larut pada Jeruk Nipis mampu membuat perut merasa kenyang lebih lama.

Manfaat ini juga dimaksimalkan oleh kandungan Karbohidrat dari Madu yang di klaim mampu mencukupi kebutuhan Karbohidrat harian. Dengan begitu, minum air Jeruk Nipis campur Madu sangat efektif dalam membantu menurunkan berat badan.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
source: ygi.or.id

Manfaat Jeruk Nipis dan Madu selanjutnya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Manfaat ini diperoleh dari kandungan Vitamin C pada Jeruk Nipis. Perlu diketahui bahwa Vitamin C punya peran penting dalam meningkatkan stimulasi sel darah putih sekaligus menangkal berbagai virus dan infeksi yang membawa penyakit.

Selain itu, kandungan Vitamin C pada Jeruk Nipis juga bagus untuk mengobati sakit tenggorokan, baduk hingga lendir yang macet di tenggorokan. Segala bentuk peradangan tenggorokan bisa terjadi akibat imun tubuh lemah.

3. Melancarkan Sistem Pencernaan

Melancarkan Sistem Pencernaan
source: health.indozone.id

Meminum minuman air Jeruk Nipis dan Madu juga bisa membantu memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. Ingat, ketika tubuh kekurangan cairan maka hal tersebut bisa mengakibatkan Dehidrasi hingga munculnya masalah pada saluran pencernaan, khususnya susah buang air besar.

Ketika mengalami kondisi seperti itu, kamu bisa membuat minuman dari Jeruk Nipis dan Madu. Dengan begitu, asupan nutrisi bakal tercukupi sekaligus meningkatkan produksi bakteri baik dalam tubuh. Khusus bagi kamu yang ingin menerapkan cara ini pada Anak, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu takaran Madu dan Jeruk Nipis buat Anak.

4. Mengeluarkan Racun Dalam Tubuh

Mengeluarkan Racun Dalam Tubuh
source: bobo.grid.id

Meskipun belum ada penelitian yang membuktikan, banyak orang percaya kalau minuman dari campuran Jeruk Nipis dan Madu bisa membantu proses pembuangan racun dalam tubuh (Detoksifikasi).

Jika penasaran, kamu bisa membuktikannya sendiri dengan cara meminum minuman ini secara rutin selama 1 minggu. Kemudian apabila tubuh terasa jauh lebih enteng, maka mitos Jeruk Nipis dan Madu mampu menjadi Detoksifikasi alami bukan sekedar isapan jempol belaka.

5. Mengobati Jerawat di Wajah

Mengobati Jerawat di Wajah
source: liputan6.com

Di atas juga sudah kamu sebutkan kalau Jeruk Nipis dan Madu punya beberapa manfaat untuk wajah, salah satunya sebagai obat Jerawat. Kandungan dari keduanya banyak dipakai oleh Brand Skin Care dalam membuat krim wajah.

Selain itu, kamu juga bisa membuat sendiri masker dari Jeruk Nipis dan Madu. Di Youtube banyak konten kreator yang memberikan tutorial membuat masker wajah dari kedua bahan alami tersebut.

6. Menghilangkan Flek Hitam di Wajah

Menghilangkan Flek Hitam di Wajah
source: wolipop.detik.com

Selain mengobatI jerawat, kandungan pada Jeruk Nipis dan Madu juga cukup efektif menyamarkan Flek hitam di wajah. Jika punya menggunakan berbagai macam krim wajah tapi tidak kunjung berhasil menghilangkan Flek hitam, maka cobalah beralih ke masker wajah dari Jeruk Nipis dan Madu.

Jika membuat krim wajah dari kedua bahan tersebut cukup merepotkan, maka kamu bisa meminum air Jeruk Nipis campur Madu. Ketika nutrisi dari keduanya diserap oleh tubuh, maka manfaat yang dirasakan adalah seluruh sel kulit mati terangkat secara baik dimana hal tersebut bakal menghilangkan Flek hitam di wajah.

7. Mengurangi Kadar Minyak di Wajah

Mengurangi Kadar Minyak di Wajah
source: eminacosmetics.com

Salah satu penyebab muncul masalah kulit di wajah adalah karena wajah berminyak. Kondisi ini kerap dikaitkan dengan banyaknya radikal bebas di dalam kulit. Nah, kandungan Vitamin C dan Asam Alpha Hidroksida pada Jeruk Nipis terbukti mampu menangkal radikal bebas.

Cara menggunakan Jeruk Nipis dan Madu untuk obat alami mengurangi kadar minyak di wajah adalah sebagai berikut:

  • 1 sendok makan air Jeruk Nipis
  • 2 sendok makan Madu murni
  • Campurkan keduanya dalam sebuah mangkuk kecil dan aduk hingga merata
  • Setelah itu basuh wajah menggunakan air bersih, lalu keringkan
  • Jika sudah kamu tinggal mengoleskan air campuran Jeruk Nipis dan Madu tadi ke wajah secara merata

8. Membantu Kecerdasan Otak

Membantu Kecerdasan Otak
source: klikdokter.com

Lanjut, ada juga manfaat Jeruk Nipis dan Madu untuk Anak, yaitu membantu meningkatkan daya ingat serta kecerdasan otak. Bagi para Orang Tua, mulai sekarang coba berikan air Jeruk Nipis campur Madu pada Anak sebelum berangkat Sekolah supaya Anak cerdas dan konsentrasi dalam menyerap materi pelajaran di Sekolah.

9. Mengobati Asam Lambung

Mengobati Asam Lambung
source: klikdokter.com

Minum air perasan Jeruk Nipis dan Madu secara rutin juga bisa mengurangi risiko bahkan menjadi obat bagi para penderita Asam Lambung. Kandungan dari Jeruk Nipis maupun Madu terbukti mampu menetralkan kadar Asam Lambung dalam tubuh. Selain itu, lendir pada Jeruk Nipis juga memiliki manfaat melindungi dinding Lambung sekaligus menjaga fungsi Lambung.

10. Mengurangi Risiko Batu Ginjal

Mengurangi Risiko Batu Ginjal
source: klikdokter.com

Jeruk Nipis juga mempunyai kandungan Asam Sitrat yang bermanfaat membantu mengeluarkan kristal-kristal calon Batu Ginjal. Untuk mendapatkan asupan nutrisi tersebut, kamu bisa membuat minuman dari Jeruk Nipis dicampur dengan Madu.

11. Mengontrol Tekanan Darah

Mengontrol Tekanan Darah
source: lifestyle.kompas.com

Selain semua manfaat di atas, air Jeruk Nipis dan Madu juga punya manfaat untuk mengontrol tekanan darah sehingga kamu bisa minim risiko terkena Hipertensi. Kandungan Antioksidan pada Madu terbukti mampu menjaga stabilitas tekanan darah dalam tubuh. Tapi, manfaat ini berlaku apabila takaran dan waktu minum Jeruk Nipis dan Madu sesuai anjuran.

12. Membangun Kekuatan Tulang

Membangun Kekuatan Tulang
source: liputan6.com

Jeruk Nipis merupakan buah yang kaya akan Kalium dimana mineral tersebut punya manfaat untuk Ibu hamil dan Janin di dalam kandungan. Ketika kebutuhan Kalium Ibu hamil, maka akan berdampak pada kekuatan tulang sekaligus membantu proses pengembangan otak dan sel saraf bayi.

13. Mengurangi Risiko Bayi Lahir Prematur

Mengurangi Risiko Bayi Lahir Prematur
source: momma.id

Selain mempunyai manfaat seperti di atas, para Ibu hamil juga membutuhkan asupan nutrisi dari Jeruk Nipis dan Madu untuk mengurangi risiko bayi lahir secara Prematur. Manfaat ini berkat adanya Kalium dan beberapa kandungan lainnya pada Jeruk Nipis dan Madu.

14. Meredakan Batuk

Meredakan Batuk
source: klikdokter.com

Sedangkan manfaat Jeruk Nipis dan Madu untuk tenggorokan adalah mampu meredakan batuk dalam waktu singkat. Kamu bisa rutin meminum air Jeruk Nipis campur Madu sebelum tidur, maka di pagi hari batuk akan hilang dan tenggorokan terasa lebih lega.

15. Mencegah Peradangan

Mencegah Peradangan
source: channel9.id

Terakhir, minuman dari perasan Jeruk Nipis dicampur Madu juga punya khasiat mencegah segala macam peradangan di tenggorokan. Disamping itu, Jeruk Nipis dan Madu juga bermanfaat mengobati suara serak maupun lendir menggumpal di tenggorokan akibat peradangan.

Waktu yang Tepat Minum Madu dan Jeruk Nipis

Waktu yang Tepat Minum Madu dan Jeruk Nipis
source: madurasa.co.id

Setelah menyimak segudang manfaat Jeruk Nipis dan Madu, selanjutnya perlu kamu ketahui bahwa semua manfaat di atas akan terasa jika diminum sesuai takaran. Memangnya, berapa takaran Madu dan Jeruk Nipis dalam membuat minuman kesehatan?

Untuk Anak usia 12 tahun ke atas, boleh meminum air perasan Jeruk Nipis dengan takaran 1 sendok makan dan 2 sendok makan untuk takaran Madu nya. Lalu bagaimana dengan takaran Jeruk Nipis dan Madu untuk orang dewasa dan Ibu hamil?

Kurang lebih sama, hanya saja untuk orang dewasa bisa meminum air perasan Jeruk Nipis campur Madu lebih dari 1 kali dalam sehari. Lantas, kapan saja waktu yang tepat minum Madu dan Jeruk Nipis?

Disarankan meminum air ini pada waktu pagi hari dan malam hari. Ketika rutin meminum air Jeruk Nipis dan Madu di pagi hari, maka selama satu hari penuh kamu bisa menjalani aktivitas tanpa merasa lelah.

Sedangkan khasiat minum air ini pada malam hari adalah membantu menghasilkan tidur berkualitas dan perasan segar ketika bangun tidur. Asupan nutrisi Madu serta Jeruk Nipis dapat membantu proses recovery tubuh selama tidur.

Jika masih ragu, kamu bisa konsultasi pada Dokter terkait waktu yang tepat meminum air perasan Jeruk Nipis dan Madu. Pada Dokter jelas punya alasan dalam menerapkan aturan minum air Jeruk Nipis campur Madu demi kesehatan.

Efek Samping Minum Jeruk Nipis Campur Madu

Efek Samping Minum Jeruk Nipis Campur Madu
source: klikdokter.com

Selain manfaat, apakah mengkonsumsi buah Jeruk Nipis dan Madu juga memiliki efek samping bagi kesehatan? Ya, jika tidak diminum sesuai takaran atau kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu yang tidak dianjurkan meminum air ini maka berisiko mengalami beberapa efek samping berikut ini:

1. Menyebabkan Kerusakan Gigi

Pertama, karena tingginya kandungan Asam Sitrat pada Jeruk Nipis, kalau kamu mengkonsumsi minuman ini secara berlebih maka bisa menimbulkan efek samping berupa pengikisan email gigi.

2. Tekanan Darah Naik

Efek samping berupa meningkatkan tekanan darah juga bisa dirasakan saat meminum minuman Jeruk Nipis dan Madu secara berlebih. Ingat, jika sudah menyadari tekanan darah naik, sebaiknya segera konsultasi dengan Dokter, karena jika dibiarkan hal tersebut bisa mempengaruhi kesehatan Jantung dan pembuluh darah.

3. Iritasi Lapisan Kerongkongan

Asupan nutrisi dari Jeruk Nipis campur Madu juga bisa mengakibatkan iritasi pada lapisan kerongkongan. Efek samping ini bakal dirasakan ketika takaran maupun waktu minum air Jeruk Nipis campur Madu tidak teratur.

4. Mengancam Kesehatan Ginjal

Karena banyaknya Kalium pada Jeruk Nipis, memang buah ini mampu memberi manfaat bagi kesehatan. Tapi bagi para penderita penyakit Ginjal, hal ini justru harus dihindari. Sebab, kandungan Kalium dari buah tersebut justru bisa mengancam kesehatan Ginjal.

5. Migrain

Efek samping minum Jeruk Nipis campur Madu terakhir adalah Migrain atau sakit kepala. Kondisi ini bisa terjadi karena kandungan Sinefrin pada buah bakal menghambat proses pengiriman impuls saraf menuju pembuluh darah.

Kesimpulan

Kandungan senyawa pada buah Jeruk Nipis maupun Madu terbukti mampu memberi banyak manfaat bagi tubuh. Jeruk Nipis dan Madu bisa dibuat menjadi minuman agar badan terasa hangat, mengobati sakit tenggorokan, mencegah Hipertensi hingga menjaga kesehatan Ibu hamil dan bayi.

Selain itu, Jeruk Nipis dan Madu juga bisa diolah menjadi masker wajah guna mengobati jerawat, menghilangkan Flek hitam hingga mengurangi minyak berlebih di wajah. Tapi perlu diingat, bahwa untuk meminum minuman dari perasan Jeruk Nipis dan Madu harus sesuai takaran supaya tidak mengalami efek samping dari minuman kesehatan tersebut.

Bagikan: