Mie Gacoan Kenjeran, Alamat, Harga Menu dan Jam Buka

Fian Erlangga

Mie Gacoan merupakan salah satu menu kekinian yang terbuat dari mie. Sekarang cabang Mie Gacoan sudah tersebar di banyak kota di Indonesia, satu diantaranya ada di Kenjeran, Surabaya.

Bagi kamu masyarakat Kenjeran dan sekitarnya, bisa mengunjungi cabang Mie Gacoan yang berlokasi di beberapa tempat. Kamu bisa datang ke lokasi cabang yang terdekat dari rumah. Disamping itu, perlu diketahui bahwa setiap cabang mungkin memiliki ketentuan harga menu hingga jam buka yang berbeda.

Melalui artikel berikut kami bakal memberitahukan informasi terkait alamat, daftar harga menu hingga ketentuan Mie Gacoan Kenjeran buka jam berapa. Dengan begitu, kamu bisa datang di waktu yang tepat.

Ketentuan jam buka dari masing-masing cabang juga menentukan tingkat keramaian pengunjung. Hal tersebut disampaikan oleh beberapa pengunjung melalui kolom komentar Google Maps maupun Media Sosial Mie Gacoan Surabaya.

Mie Gacoan Kenjeran

Mie Gacoan Kenjeran
source: Facebook Mie Gacoan

Bagi para pecinta makanan pedas, mungkin sudah tidak asing lagi dengan Mie Gacoan. Ya, olahan Mie dengan beberapa tingkat kepedasan ini memang menjadi favorit banyak orang, khususnya Anak-anak muda.

Selain Mie, di restoran Gacoan juga tersedia banyak pilihan menu lainnya yang tidak kalah menarik, seperti menu Dimsum dan berbagai menu minuman segar dengan nama-nama unik. Hal itulah yang menjadikan Mie Gacoan tidak butuh waktu lama untuk dikenal banyak orang.

Sampai saat ini, Mie Gacoan sudah memiliki cabang di banyak Kota, salah satunya di Kota Surabaya. Bagi kamu masyarakat Surabaya, khususnya yang tinggal di wilayah Kenjeran atau Tambaksari, bisa menemukan restoran Gacoan terdekat.

Ada 2 (dua) cabang Gacoan disini, yaitu Gacoan Kenjeran dan Gacoan Kenjeran 2. Setiap harinya, kedua outlet ini selalu ramai pengunjung. Hal tersebut tentu saja karena banyaknya orang yang penasaran seperti apa sensasi pedas dari Mie Gacoan.

Kemudian di restoran Gacoan cabang Kenjeran juga menyediakan menu-menu lain seperti di Mie Gacoan pusat (Malang). Kamu bisa pesan untuk makan ditempat maupun dibungkus dan makan dirumah.

Lalu dimana lokasi tepatnya Mie Gacoan Kenjeran? Buka jam berapa? Berapa harga setiap menu yang tersedia? Semua pertanyaan tersebut bisa kamu cari jawabannya di bawah ini.

Alamat

Pertama, mengenai alamat atau lokasi Mie Gacoan cabang Kenjeran, Surabaya terbagi menjadi 2 tempat, yaitu:

  • Kenjeran 1

Jalan Kenjeran No. 361, Gading
Kecamatan Tambaksari
Surabaya, Jawa Timur

  • Kenjeran 2

Jalan Kenjeran No. 139, Rangkah
Kecamatan Tambaksari
Surabaya, Jawa Timur

Lokasi kedua outlet ini memang masih berada dalam satu wilayah, yaitu di Kecamatan Tambaksari, Surabaya. Sementara itu, keduanya juga berada di lokasi yang sangat strategis, jadi kamu tidak akan kesulitan untuk menemukannya.

Khusus untuk Mie Gacoan Kenjeran 2, mereka baru buka dari tanggal 11 Agustus 2023 kemarin. Adanya penambahan cabang Mie Gacoan di wilayah ini tentu saja tidak lepas dari banyaknya masyarakat sekitar yang penasaran dengan olahan Mie pedas tersebut.

Jam Buka

Kemudian, untuk pertanyaan di atas mengenai buka jam berapa restoran ini, kami telah menyiapkan jawabannya. Jadi, cabang Gacoan Kenjeran 1 dan Kenjeran 2, mereka memiliki jam buka yang berbeda.

Untuk Gacoan Kenjeran 1, kamu bisa datang ke lokasi pada hari dan jam sebagai berikut:

HariJam
Senin09.00 – 23.00
Selasa09.00 – 23.00
Rabu09.00 – 23.00
Kamis09.00 – 23.00
Jumat09.00 – 23.00
Sabtu09.00 – 23.00
Minggu09.00 – 23.00

Sedangkan Gacoan Kenjeran 2, Surabaya, Jawa Timur sama-sama buka setiap hari, tapi untuk jam nya adalah sebagai berikut:

HariJam
Senin11.00 – 23.00
Selasa11.00 – 23.00
Rabu11.00 – 23.00
Kamis11.00 – 23.00
Jumat11.00 – 23.00
Sabtu11.00 – 23.00
Minggu11.00 – 23.00

Jika ingin datang ke lokasi, kamu perlu memperhatikan ketentuan jam buka di atas. Apabila datang di luar jam operasional, maka pesanan kamu tidak akan dilayani. Selain datang ke lokasi, kamu juga bisa menikmati menu Mie Gacoan Kenjeran dengan cara pesan via Online.

Mie Gacoan menyediakan opsi layanan Antar Tanpa Bertemu melalui aplikasi pesan antar seperti GrabFood, GoFood serta ShopeeFood. Kamu bisa memanfaatkan layanan tersebut untuk pesan menu di Gacoan, lalu di antar ke lokasi rumah, Kantor atau dimanapun kamu berada.

Tapi, untuk menggunakan layanan tersebut kamu perlu keluar biaya tambahan sebagai ongkos kirim. Besaran ongkos kirim yang dibebankan nantinya menyesuaikan jarak pengiriman, semakin jauh lokasi pengiriman maka semakin mahal pula biaya kirim yang dibebankan.

Daftar Harga Menu Mie Gacoan Surabaya

Daftar Harga Menu Mie Gacoan Surabaya
source: Facebook Mie Gacoan

Lalu bagaimana dengan harga menu di Mie Gacoan Kenjeran? Di atas sempat kami singgung kalau di restoran cabang ini menyediakan menu yang tidak beda jauh dengan Mie Gacoan pusat.

Baik di cabang Gacoan Kenjeran 1 maupun Kenjeran 2 kamu bisa memesan menu-menu seperti:

  • Mie Suit
  • Mie Hompimpa
  • Mie Angel
  • Dimsum
  • Udang Rambutan
  • Lumpia Udang
  • Pangsit Goreng
  • Es Tuyul
  • Es Pocong
  • Lemon tea
  • Milo
  • Dan masih banyak pilihan menu lainnya

Sedangkan untuk harga menu nya sendiri mulai dari mulai dari 9 ribuan sampai 10 ribuan (menu Mie). Lalu untuk pilihan menu Dimsum, harganya mulai dari Rp. 8.600 dan harga menu Beverage (minuman) di Gacoan Kenjeran dibanderol mulai dari 4 ribu sampai 7 ribuan.

Dengan begitu, kami rasa daftar harga menu di Mie Gacoan Surabaya amat sangat bersahabat, terutama bagi kantong para Mahasiswa yang mendominasi pecinta makanan ini di wilayah tersebut. Bahkan tidak jarang, Mie Gacoan juga menyediakan promo dalam bentuk potongan harga maupun Cashback untuk metode pembayaran tertentu.

Review Pengunjung Mi Gacoan Sabang Kenjeran

Review Pengunjung Mi Gacoan Sabang Kenjeran
source: Facebook Mie Gacoan

Sebelum mengakhiri pembahasan, perlu kamu ketahui bahwa respon atau review pengunjung Mie Gacoan Kenjeran sebagian besar merasa puas. Selain citarasa yang ditawarkan dari setiap menu, urusan harga, kenyamanan lokasi serta fasilitas yang tersedia menjadi alasan para pengunjung memberikan review positif.

Di Google Maps, restoran Gacoan Kenjeran 1 memiliki rating 4,6. Sementara untuk Gacoan Kenjeran mendapatkan rating 4,2, cukup memuaskan untuk restoran yang buka belum genap 2 bulan.

Kesimpulan

Itu dia pembahasan dari Tim Kokumiworld.com mengenai restoran Mie Gacoan Kenjeran, Surabaya. Di Kota ini ada dua cabang restoran Gacoan, yaitu Kenjeran 1 serta Kenjeran 2. Di atas sudah kami sertakan informasi alamat dari masing-masing restoran tersebut.

Selain itu, kami juga menjelaskan Mie Gacoan Kenjeran buka jam berapa, berapa harga menu disana hingga review pengunjung dari kedua cabang restoran tersebut. Jadi, tunggu apalagi ayo buruan ajak teman-teman kamu untuk menikmati pedas nya Mie Iblis dan segarnya Es Genderuwo maupun menu lainnya di Mie Gacoan Kenjeran.

Bagikan: